Ground Check, Memperbaiki Peta Digital Wilkerstat - News - BPS-Statistics Indonesia Rembang Regency

In 2024 the number of poor people in Rembang Regency will be 91.45 thousand or 14.02 percent.

To get the BPS data, please come to an Integrated Services Statistics BPS Rembang, Jl. Youth KM.1 Rembang on weekdays from 08.00 till 15.30 pm.

At the moment, Rembang Regency in Figures 2024 is available and can be accessed here.

Ground Check, Memperbaiki Peta Digital Wilkerstat

Ground Check, Memperbaiki Peta Digital Wilkerstat

October 5, 2018 | BPS Activities


Sensus Penduduk sejatinya akan dilaksanakan pada tahun 2020, namun demikian rangkaian kegiatannya sudah dilakukan pada tahun 2018 dengan melakukan pembuatan peta dasar Wilayah Kerja Statistik (Wilkerstat).

Pembuatan wilkerstat dilakukan terhadap seluruh wilayah administrasi di Kabupaten Rembang dengan menggunakan peta digital yang sudah ada, yaitu peta digital hasil pemetaan tahun 2009. Peta digital yang ada terdiri dari peta Kabupaten, peta Desa, dan peta Blok Sensus. Dengan menggunakan peta digital yang ada tersebut kemudian dilakukan pemilihan terhadap 30 blok sensus untuk dilakukan ground check atau kunjungan ke lapangan untuk memastikan kondisi terkininya.

Blok sensus yang dilakukan ground check untuk wilayah Kabupaten Rembang adalah blok sensus yang diidentifikasi memiliki muatan lebih dari 160 rumah tangga, berdasarkan update master file desa semester terakhir. Selain itu juga, ground check dilakukan pada beberapa blok sensus yang berbatasan langsung dengan Kabupaten Pati yang batas wilayahnya bukan berupa batas jelas seperti sungai atau jalan, akan tetapi batasnya berupa batas imajiner yang masih dalam satu hamparan.

Ground check pembuatan peta wilkerstat ini dilaksanakan mulai awal bulan sampai dengan akhir bulan Agustus 2018, selain untuk mengecek jumlah muatan dan batas wilayah, kegiatan ground check ini juga melakukan pengambilan gambar landmark dengan menggunakan aplikasi SW-Map. Hasil ground check lapangan tersebut kemudian dilakukan overlay dengan peta digital dan peta rupa bumi dari Google Hybrid.

Pada saat dilakukan overlay hasil lapangan dengan peta digital yang ada, maka akan diketahui posisi sebenarnya yang sesuai dengan kondisi lapangan, yaitu dengan menggunakan peta rupa bumi dari Google Hybrid. Apabila terjadi ketidak sesuaian antara peta digital dengan kondisi lapangan, maka petugas harus memperbaiki peta digital yang ada.

Ground check dilakukan terhadap 30 blok sensus terpilih, akan tetapi peta digital yang harus diperbaiki ada sebanyak 2.275 polygon, sehingga harus dikerjakan secara maksimal. Dengan jumlah petugas tiga orang yang dilatih, BPS Kabupaten Rembang merekrut dua orang mitra untuk membantu mengerjakan perbaikan peta digital. Alhasil, sesuai jadwal yang telah ditetapkan, perbaikan peta digital wilkerstat SP2020 selesai tepat pada waktunya pada tanggal 5 Oktober 2018.(ipds17)

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik

Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1

Rembang - Jawa Tengah

Indonesia

59218

Telp/fax. (0295) 691040

Email : bps3317@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia