Rapat Koordinasi Fasilitator FKP Regsosek Tingkat Kecamatan - News - BPS-Statistics Indonesia Rembang Regency

In 2024 the number of poor people in Rembang Regency will be 91.45 thousand or 14.02 percent.

To get the BPS data, please come to an Integrated Services Statistics BPS Rembang, Jl. Youth KM.1 Rembang on weekdays from 08.00 till 15.30 pm.

At the moment, Rembang Regency in Figures 2024 is available and can be accessed here.

Rapat Koordinasi Fasilitator FKP Regsosek Tingkat Kecamatan

Rapat Koordinasi Fasilitator FKP Regsosek Tingkat Kecamatan

May 1, 2023 | BPS Activities


Rembang - Pada tanggal 26-28 April 2023, BPS Kabupaten Rembang menyelenggarakan kegiatan Rapat Koordinasi Fasilitator FKP Regsosek di tingkat kecamatan.

 

Rakor dilaksanakan di 14 Kecamatan dengan dihadiri Forkompincam (Camat, Polsek, Koramil), seluruh Kepala Desa di masing-masing kecamatan, dan asisten fasilitator/administrator. Rakor dibuka oleh Camat di masing-masing kecamatan, dengan pemateri dari organik BPS.

 

Rakor ini bertujuan untuk mensosialisasikan kegiatan Forum Kosultasi Publik (FKP) kepada para kepala desa yang akan bertindak sebagai Fasilitator di tanggal 2-22 Mei 2023. Selain itu juga untuk menentukan jadwal FKP untuk dapat disepakati bersama.

 

Camat mengimbau kepada seluruh kepala desa untuk mengawal semua rangkaian kegiatan FKP dengan transparan dan melibatkan semua pihak.

 

Semoga data hasil FKP bermanfaat untuk seluruh desa dan dapat menggambarkan kondisi lapangan yang sebenarnya.

 

Adapun tujuan utama FKP adalah untuk memperoleh daftar keluarga yang sudah diverifikasi dan divalidasi kelompok kesejahteraannya dan disepakati bersama.

 

Kepala BPS Kabupaten Rembang, Teguh Iman Santoso, juga menghadiri rakor ke beberapa kecamatan dan sekaligus memberikan arahan terkait pelaksanaan FKP.

 

Semoga pelaksanaan FKP Regsosek berjalan lancar dan aman, serta menghasilkan data-data sosial ekonomi yang diharapkan dapat menjadi bahan baku utama dan lengkap untuk kebijakan program perlindugan sosial dan pemberdayaan masyarakat.

(Tim Humas)

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik

Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1

Rembang - Jawa Tengah

Indonesia

59218

Telp/fax. (0295) 691040

Email : bps3317@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia