Pelatihan Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2020 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Rembang

Pada tahun 2024 jumlah penduduk miskin di Kabupaten Rembang sebesar 91,45 ribu atau 14,02 persen.

Untuk mendapatkan data BPS, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Rembang, Jl. Pemuda Km.1 Rembang pada hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30 WIB.

Saat ini Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini.

Pelatihan Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2020

Pelatihan Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2020

5 Februari 2020 | Kegiatan Statistik


Rabu tanggal 29 Januari 2020 BPS Kabupaten Rembang menyelenggarakan Pelatihan Calon Petugas Survei Sosial Ekonomi Nasional (SUSENAS) Maret 2020 Gelombang I di Fave Hotel Rembang. Pelatihan terbagi dalam 2 (dua) gelombang. Gelombang I tanggal 29 Januari - 1 Februari 2020 dan gelombang II tanggal 2-5 Februari 2020.

 

Pada gelombang I maupun gelombang II, pelatihan diikuti masing-masing sebanyak 30 orang peserta (PCL/PML) berasal dari mitra dan organik BPS Kabupaten Rembang dengan dipandu Instruktur Nasional (Innas), Faisal Lutfi Arief, SST (Staf Seksi Statistik Sosial BPS Kabupaten Rembang).

 

Pelatihan dibuka langsung oleh Kepala BPS Kabupaten Rembang, Henri Wagiyanto, S.Pt, M. Ec.Dev, MA. Dalam sambutannya beliau menjelaskan sekilas tentang kegiatan susenas dan indikator-indikator yang dihasilkan dari survei ini. Hasil susenas digunakan untuk menghitung tingkat kemiskinan hingga level kab/kota. Selain untuk menghitung tingkat kemiskinan, indikator lain yang bersumber dari susenas ini adalah IPM, Gini Rasio dan komponen pengeluaran konsumsi rumah tangga di PDRB juga diambil dari data susenas serta masih banyak lagi indikator lainnya. Tujuan pengumpulan data susenas adalah untuk menyediakan data yang berkaitan dengan kondisi sosial ekonomi masyarakat yang meliputi kesehatan, pendidikan, KB, perumahan dan sosial ekonomi lainnya.

 

Dalam sambutannya beliau berpesan kepada seluruh peserta pelatihan agar dapat mengikuti pembelajaran dengan maksimal sehingga nantinya saat pengumpulan data di lapangan didapatkan informasi yang tepat dan akurat. Petugas harus mengedepankan kualitas data yang dihasilkan, terus melakukan probing-probing, sesuai SOP dan tepat waktu. Pengawasan lapangan harus dilakukan di awal pendataan agar dapat meminimalisir kesalahan-kesalahan baik kesalahan saat pengisian ke kuesioner maupun saat melakukan wawancara. Petugas harus mengawal kualitas data susenas ini saat pengumpulan data di lapangan. Tetap semangat dan jaga kondisi kesehatan agar dapat melaksanakan tugas dengan lancar dan optimal.

 

Selama pelatihan peserta menerima materi-materi yang diberikan instruktur terkait konsep definisi, cara pengisian kuesioner, penegasan-penegasan dan contoh kasus di lapangan. Di samping materi, selanjutnya petugas dapat mengaplikasikan ke dalam roleplaying (latihan berwawancara dengan responden) dengan responden sudah disiapkan oleh panitia. Dalam role playing ini petugas benar-benar dapat mempraktekkan bagaimana melakukan wawancara langsung dengan responden, bagaimana petugas menggali informasi/keterangan (probing) dengan rumah tangga yang kesemuanya itu akan dihadapi langsung oleh petugas di lapangan pada saat pengumpulan data. Selanjutnya isian kuesioner hasil wawancara dievaluasi langsung oleh instruktur sehingga nantinya petugas pada saat pengumpulan data di lapangan dapat meminimalisir kesalahan-kesalahan baik dalam wawancara maupun pengisian kuesioner. Setelah Roleplaying selanjutnya peserta mengikuti pendalaman materi untuk mengetahui sejaumana peserta dalam menerima materi yang diberikan instruktur.

 

Semoga pelaksanaan Susenas di Kabupaten Rembang nantinya berjalan dengan lancar tanpa kendala yang berarti. Petugas dapat menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang terjadi di lapangan dengan tetap melakukan koordinasi dengan pengawas masing-masing. Dan di pundak para petugas lapangan inilah awal kualitas data susenas ditentukan.

 

Dalam rangka Sensus Penduduk 2020, maka di akhir acara pembukaan pelatihan kali ini Kepala BPS Kabupaten Rembang juga mensosialisasikan kegiatan SP2020 kepada peserta pelatihan untuk dapat menjadi AGEN SENSUS PENDUDUK 2020 dengan ikut berpartisipasi aktif dalam mendukung dan mensukseskan Sensus Penduduk 2020. Disamping itu juga dilakukan penayangan video pencanangan pelaksanaan Sensus Penduduk 2020 dan pemutaran lagu “Mencatat Indonesia”. (Qnerwil)


Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1

Rembang - Jawa Tengah

Indonesia

59218

Telp/fax. (0295) 691040

Email : bps3317@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik