Rapat Evaluasi Survei Ubinan Padi dan Palawija serta Kerangka Sampel Area Tahun 2024 - News - BPS-Statistics Indonesia Rembang Regency

In 2024 the number of poor people in Rembang Regency will be 91.45 thousand or 14.02 percent.

To get the BPS data, please come to an Integrated Services Statistics BPS Rembang, Jl. Youth KM.1 Rembang on weekdays from 08.00 till 15.30 pm.

At the moment, Rembang Regency in Figures 2024 is available and can be accessed here.

Rapat Evaluasi Survei Ubinan Padi dan Palawija serta Kerangka Sampel Area Tahun 2024

Rapat Evaluasi Survei Ubinan Padi dan Palawija  serta Kerangka Sampel Area Tahun 2024

August 31, 2024 | BPS Activities


Hari ini, Jumat (30/08) BPS Kabupaten Rembang melaksanakan Rapat Evaluasi Pelaksanaan Survei Ubinan dan Kerangka Sampel Area Tahun 2024, di Aula BPS Kabupaten Rembang. Kegiatan ini dihadiri oleh semua petugas dari unsur pegawai BPS Kabupaten Rembang dan Mitra Statistik yang terlibat langsung dalam kegiatan survei ubinan di wilayah Kabupaten Rembang.

 

Acara dibuka langsung oleh Kepala BPS Kabupaten Rembang, Teguh Iman Santoso dengan didampingi Ketua Tim Produksi 1, Hadiyanto. Dalam pembukaannya, Teguh menyampaikan bahwa data Kerangka Sampel Area menghasilkan data luas panen nasional sedangkan data Ubinan akan mengestimasi angka produktivitas tanaman pangan nasional. Kedua data ini nantinya digunakan untuk menghitung produksi pangan nasional.

 

Lebih jauh lagi Teguh  menegaskan bahwa perlunya pengawalan terhadap kedua komponen data pangan tersebut di sisi Non sampling Error. Salah satu bentuk Non Sampling Error itu adalah kesalahan pendata dalam mengumpulkan dan merekam data. Penguatan pengawasan dan Pembangunan sistem monitoring berbasis IT merupakan salah satu strategi pada subround mendatang untuk mereduksi peluang pendata melakukan Non Sampling Error.

 

Pada sesi berikutnya, Ketua Tim Produksi 1 menyampaikan bahwa faktor musim yang memasuki musim kemarau sangat mempengaruhi capaian survei Ubinan Padi dan Konsistensi amatan KSA jagung karena lahan pertanian di kabupaten Rembang didominasi lahan tadah hujan. Inkonsistensi amatan KSA jagung terjadi karena jagung banyak dipanen lebih awal.

 

Harapannya dengan kegiatan ini, hasil kegiatan survei ubinan di Kabupaten Rembang untuk tahun mendatang dapat lebih baik lagi dan data produksi padi dan palawija yang dihasilkan dapat tetap terjaga kualitas datanya. (Tim Humas)

 

Penulis : Hadiyanto

Badan Pusat Statistik

BPS-Statistics Indonesia

Badan Pusat Statistik

Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1

Rembang - Jawa Tengah

Indonesia

59218

Telp/fax. (0295) 691040

Email : bps3317@bps.go.id

logo_footer

Manual

ToU

Links

Copyright © 2023 BPS-Statistics Indonesia