RAT Koperasi Mustika Rembang Tutup Buku Tahun 2016 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Rembang

Pada tahun 2024 jumlah penduduk miskin di Kabupaten Rembang sebesar 91,45 ribu atau 14,02 persen.

Untuk mendapatkan data BPS, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Rembang, Jl. Pemuda Km.1 Rembang pada hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30 WIB.

Saat ini Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini.

RAT Koperasi Mustika Rembang Tutup Buku Tahun 2016

RAT Koperasi Mustika Rembang Tutup Buku Tahun 2016

30 Januari 2017 | Kegiatan Statistik Lainnya


Koperasi Mustika, BPS Kabupaten  Rembang melaksanakan Rapat Anggota Tahunan (RAT) tutup buku tahun 2016 dengan sukses, Senin 30 Januari 2017. RAT digelar di Aula Kantor BPS Kabupaten Rembang, JL. Pemuda Km. 1 Rembang. RAT merupakan wadah tertinggi dalam perkoperasian yang akan membahas laporan pertanggungjawaban dan rencana kerja pengurus yang dimaksudkan untuk mengevaluasi dan mengkritisi pelaksanaan kegiatan tahun 2016 sehingga pada masa-masa mendatang kinerja koperasi dapat diperbaiki dan lebih disempurnakan lagi.

Hadir dan sekaligus membuka kegiatan RAT tersebut adalah Kepala BPS Kabupaten Rembang, Amirudin, S.Si, MMSI selaku Pembina yang dalam sambutannya menyampaikan beberapa harapan dan dorongan agar Koperasi Mustika Rembang untuk kedepannya bisa lebih maju dengan selalu mengedepankan prinsip kebersamaan dari kita untuk kita. Beliau juga mengatakan bahwa Koperasi Mustika Rembang adalah koperasi yang beranggotakan Pegawai Negeri Sipil BPS Kabupaten Rembang sendiri. Unit usaha yang dilakukan adalah berupa Kredit Simpan Pinjam, dan penjualan aneka makanan ringan dari Kantin ‘Kejujuran’. Dalam sambutannya beliau juga menyampaikan bahwa agenda RAT kali ini adalah mendengarkan dan membahas pertanggungjawaban pengurus sebelumnya serta memilih pengurus baru untuk periode berikutnya. Hal ini dilakukan mengingat Ketua Koperasi Sdr. Muncar Cahyono, SST akan bertugas ke tempat baru, BPS Kabupaten Grobogan. Pada akhir sambutan Kepala BPS Kabupaten Rembang memberikan apresiasi kepada pengurus yang telah bekerja keras, meskipun di sela-sela pekerjaan rutin BPS dapat menjalankan tugas yang diamanahkan dengan keuntungan usaha yang menggembirakan, keuntungan yang bermuara kepada kesejahteraan semua anggota.

Selanjutnya Ketua Koperasi Mustika Rembang, Muncar Cahyono, SST menyampaikan laporannya bahwa pada tutup buku tahun 2016 Koperasi Mustika Rembang neraca kas keadaan per 31 Desember 2016 dengan jumlah anggota koperasi sebanyak 34 orang adalah sebagai berikut :

-          Pendapatan         : Rp. 70.414.054,00

-          Pengeluaran        : Rp. 29.958.700,00

-          Pendapatan SHU  : Rp. 40.455.354,00

Jumlah pendapatan SHU ini jauh lebih meningkat bila dibandingkan rencana awal 2016 yaitu sebesar Rp. 30.000.000,00. Dari SHU ini selain nantinya dibagikan ke anggota koperasi, sebagian dibelikan souvenir berupa jaket   yang dibagikan juga ke seluruh anggora koperasi Mustika Rembang. Ini suatu prestasi yang sangat menggembirakan dimana berkat usaha pengurus koperasi Mustika Rembang dalam mengelola koperasi dengan baik.

Ketua Koperasi juga menghimbau anggota agar meningkatkan partisipasi melalui peningkatan pinjaman dan berbelanja melalui Koperasi Mustika dan Kantin Kejujuran, meningkatkan tanggungjawab dalam hal angsuran pinjaman, baik angsuran tetap maupun pembayaran pinjaman insidentil. Dalam sambutannya ketua koperasi juga merasa senang bahwa selama 2 (dua) tahun dibawah kepemimpinannya, Koperasi Mustika Rembang selalu dapat melaksanakan RAT, yang pertanda bahwa Koperasi Mustika Rembang dalam keadaan sehat dan stabil, dan ketua berupaya harus mampu memenuhi pinjaman anggota sesuai prosedur sebab saat ini Koperasi Mustika Rembang dalam keadaan sehat.

Akhirnya, diharapkan agar anggota koperasi jangan sampai mempunyai sikap yang keliru dengan pinjaman yang telah dilakukan karena pinjaman tersebut akan menjadi beban koperasi manakala tidak diimbangi dengan kesadaran para anggota koperasi untuk secara disiplin melunasinya.

Sebelum acara pemilihan pengurus baru, Pengurus Koperasi periode 2015-2017 selaku Ketua adalah Muncar Cahyono, SST, Sekretaris Kristiyanti, Bendahara Erlinda. Sedangkan Badan Pemeriksa dengan Ketua Winarso, SST, Anggota Herhardana, S.Si dan Adi M Umar.

Di akhir acara diadakan pemilihan Pengurus Koperasi dan Badan Pemeriksa untuk periode 2017-2020 dengan menggunakan hak angket. Selanjutnya terpilih Pengurus Koperasi Mustika Rembang yang baru dengan Ketua Miyan Andi Irawan, Sekretaris Erlinda, Bendahara Sri Rejeki. Sedangkan Badan Pemeriksa dengan Ketua Sumitro, dan anggota Wahyu Sri Lestari dan Isnaini.

Selamat kepada pengurus baru!!. Semoga dengan kepengurusan yang baru ini Koperasi Mustika Rembang dapat menjalankan roda perkoperasiannya guna peningkatan kinerja yang lebih baik lagi.

            Setelah seluruh rangkaian acara laporan pertanggungjawaban dan pemilihan pengurus selesai, acara terakhir yang ditunggu-tunggu, yaitu pembagian SHU, Souvenir dan Doorprize yang dilanjutkan dengan makan siang bersama. (SR)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1

Rembang - Jawa Tengah

Indonesia

59218

Telp/fax. (0295) 691040

Email : bps3317@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik