FGD Penyusunan Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka Tahun 2022 - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Rembang

Pada tahun 2024 jumlah penduduk miskin di Kabupaten Rembang sebesar 91,45 ribu atau 14,02 persen.

Untuk mendapatkan data BPS, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Rembang, Jl. Pemuda Km.1 Rembang pada hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30 WIB.

Saat ini Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini.

FGD Penyusunan Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka Tahun 2022

FGD Penyusunan Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka Tahun 2022

31 Januari 2022 | Kegiatan Statistik Lainnya


Dalam rangka mendukung terwujudnya data statistik sektoral yang berkualitas, Senin (31/1), BPS Kabupaten Rembang menyelenggarakan Forum Group Discussion (FGD) Penyusunan Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka Tahun 2022 di Aula Bappeda Kabupaten Rembang.

Penyelenggaraan FGD ini merupakan kolaborasi antara BPS Kabupaten Rembang dengan Dinas Komunikasi, Informatika, dan Statistik (Dinkominfotik) Kabupaten Rembang dengan dihadiri peserta dari semua OPD dan instansi vertikal yang ada di wilayah Kabupaten Rembang.

Dalam acara ini dilakukan penyampaian materi dari beberapa narasumber. Materi pertama disampaikan oleh Heri Kristiono dari Dinkominfotik Kabupaten Rembang tentang “Kebijakan Pengelolaan Statistik Kabupaten Rembang” dilanjutkan materi kedua oleh Yudi Oetono dari Bappeda Kabupaten Rembang tentang “Identifikasi Kebutuhan Data Dalam Perencanaan Pembangunan” dan terakhir penyampaian tentang “Metodologi Penyediaan Data Statistik Sektoral” oleh Sukaryo dari BPS Kabupaten Rembang.

Selain penyampaian materi, juga dilakukan refreshing pengelolaan data statistik sektoral dengan menggunakan portal SiPeDaSS (Sistem Informasi Pengelolaan Data Statistik Sektoral). Diharapkan,  nantinya OPD dapat menyampaikan data yang dihasilkan melalui SiPeDaSS, sehingga data dari OPD dapat dikelola dengan baik. (Humas)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1

Rembang - Jawa Tengah

Indonesia

59218

Telp/fax. (0295) 691040

Email : bps3317@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik