Briefing Petugas Survei Industri Besar dan Sedang Tahunan. - Berita - Badan Pusat Statistik Kabupaten Rembang

Pada tahun 2024 jumlah penduduk miskin di Kabupaten Rembang sebesar 91,45 ribu atau 14,02 persen.

Untuk mendapatkan data BPS, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Rembang, Jl. Pemuda Km.1 Rembang pada hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30 WIB.

Saat ini Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini.

Briefing Petugas Survei Industri Besar dan Sedang Tahunan.

Briefing Petugas Survei Industri Besar dan Sedang Tahunan.

2 April 2023 | Kegiatan Statistik


Rembang - Kamis (30/3), BPS Kabupaten Rembang mengadakan briefing petugas survei Industri Besar Sedang Tahunan. Briefing diikuti oleh petugas dari mitra statistik sebagai pencacah lapangan dan organik sebagai pengawas lapangan. Briefing dibuka oleh Kepala BPS Kabupaten Rembang, Teguh Iman Santoso, dengan pemateri Mustaghwiroh dari tim statistik produksi BPS Kabupaten Rembang.


Dalam penyampaian materi dijelaskan konsep definisi, cara pengisian kuesioner ke perusahaan dan mendiskusikan strategi lapangan yang efektif dan efisien guna mendapatkan data yang akurat dan berkualitas.


Metode yang di gunakan dalam survei ini adalah semua populasi Industri Sedang dan Besar yang ada di Kabupaten Rembang dan  tercatat di daftar BPS tahun lalu, guna mengetahui arus barang dan aktifitas ekonomi , jumlah tenaga kerja yang ada di perusahaan dan menjadi sasaran survei ini.


Dalam pelatihan tersebut juga di jelaskan secara detail konsep dan definisi survei perusahaan lainya seperti penggalian berbadan hukum dan survei budidaya perikanan, survei penggalian usaha rumah tangga, dan survei captive power.


Semoga materi yang disampaikan dapat menjadi bekal dan pedoman bagi petugas untuk ke lapangan. Harapannya semoga pelaksanaan survei IBS di Kabupaten Rembang berjalan lancar, selesai tepat waktu dan menghasilkan data sektor industri besar sedang yang berkualitas. (Tim Humas)

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Badan Pusat Statistik

Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1

Rembang - Jawa Tengah

Indonesia

59218

Telp/fax. (0295) 691040

Email : bps3317@bps.go.id

logo_footer

Tentang Kami

Manual

S&K

Daftar Tautan

Hak Cipta © 2023 Badan Pusat Statistik