21 Oktober 2024 | Kegiatan Statistik
Rembang
- Pada tahun 2024 sebanyak 14 desa mendapatkan pembinaan Desa Cinta Statistik
(Desa Cantik) oleh Tim dari BPS Kabupaten Rembang selama bulan Agustus-Oktober
2024.
Tujuan
program Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) dari Badan Pusat Statistik (BPS)
adalah untuk meningkatkan literasi dan kesadaran masyarakat dan perangkat
desa/kelurahan dalam penyelenggaraan kegiatan statistik. Program ini juga
bertujuan untuk meningkatkan kapasitas aparatur desa dalam mengelola dan
memanfaatkan data desa, sehingga perencanaan pembangunan desa dapat tepat
sasaran, yang pada akhirnya dapat bermanfaat bagi desa tersebut untuk
meningkatkan pembangunan dan memajukan kesejahteraan masyarakatnya.
Kepala
BPS Kabupaten Rembang, Jubaedi, dalam sambutannya menyampaikan bahwa,
"Dalam pengambilan keputusan atau kebijakan dibutuhkan data yang baik dan
benar. Pembinaan Desa Cantik ini dapat meningkatkan pengolahan data dan
penyajian data yang baik yang ada di Desa". Perangkat Desa yang dibina
diharapkan mampu menyerap ilmu yang dipaparkan dari Pembina BPS Kabupaten
Rembang.
Hadiyanto
selaku Pembina Desa Cantik dari BPS memaparkan, "Desa diibaratkan seperti
bangunan rumah. Membangun rumah harus pondasinya yang kuat dan kokoh, konsep
dan metodologinya secara data yang benar. Soko atau tiangnya adalah sumber daya
manusia dari aparatur pemerintah desa. Atapnya adalah program-program strategis
yang berasal dari pemerintah di atasnya, baik pemerintah kabupaten, provinsi
dan pusat."
Dapat
disimpulkan bahwa dalam membangun rumah Pemerintah Desa diperlukan penataan
data atau administrasi yang baik.
"Menata
data secara riil sesuai dengan keadaan sebenarnya demi terwujudnya Satu Data
Indonesia", lanjut Hadiyanto selaku Pembina Desa Cantik.
Selanjutnya
Perangkat Desa selaku agen Desa Cantik diajari dan dibekali pengetahuan tentang
pengolahan dan pengelolaan data di tingkat desa sesuai yang dibutuhkan. Untuk
tahap awal, data yang dikelola dan
ditata adalah data kependudukan yang ada di desa. (Tim Humas)
Penulis
: Didik Permono
Editor
: Hadiyanto
Berita Terkait
BPS Kabupaten Rembang gelar Rapat Koordinasi Desa Cinta Statistik bersama 14 Agen Statistik.
BPS REMBANG MENCANANGKAN DESA CANTIK, SETIAP KECAMATAN MEMILIKI 1 DESA CINTA STATISTIK
Pembinaan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Part 1
Pencanangan Desa Cinta Statistik (Desa Cantik) Kabupaten Rembang Tahun 2022
Focus Group Discussion (FGD) Pembinaan Data Statistik Sektoral BPS Kabupaten Rembang
Siswa SMAN 1 Rembang mengikuti Literasi Statistik dari BPS Kabupaten Rembang
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik
Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1
Rembang - Jawa Tengah
Indonesia
59218
Telp/fax. (0295) 691040
Email : bps3317@bps.go.id
Tentang Kami