25 April 2017 | Kegiatan Statistik Lainnya
Disela-sela kesibukan pekerjaan, para pegawai di BPS Kabupaten Rembang meluangkan waktu sejenak setelah apel pagi untuk berbagi ilmu (knowledge sharing). Kegiatan tersebut menjadi suatu tradisi baru di tahun 2017 yang disebut sebagai “Kamisan”. Kamisan merupakan kegiatan berbagi ilmu/pengetahuan seputar perstatistikan, mulai dari me-layout publikasi, cara membuat infografis, penulisan karya ilmiah, metode analisis statistik dan sebagainya. Kenapa disebut Kamisan? Karena kegiatan tersebut dilaksanakan pada hari Kamis setiap 2 (dua) minggu sekali, kecuali pada bulan sibuk Kamisan dilaksanakan sebulan sekali.
Ide Kamisan tercetus dari beberapa pegawai yang ingin memajukan BPS Kabupaten Rembang. Kamisan merupakan wadah untuk bertukar pikiran dan berbagi informasi dari yang tidak tahu menjadi tahu/paham mengenai topik yang dibahas. Setiap pegawai diberi kesempatan untuk mengisi Kamisan sesuai bidang keahliannya. Kegiatan tersebut bertujuan untuk memotivasi para staf maupun fungsional untuk menyusun karya tulis/jurnal ilmiah, meningkatkan kualitas publikasi BPS Kabupaten Rembang, serta meningkatkan kualitas SDM BPS Kabupaten Rembang.
Sampai bulan April 2017, Kamisan telah dilaksanakan 3 (tiga) kali, pertama awal bulan Maret, kedua akhir bulan Maret, dan ketiga minggu ketiga bulan April. Topik pertama yang dibahas adalah “Simulasi Distribusi Pendapatan terhadap Pengurangan Tingkat Kemiskinan di Kabupaten Rembang dengan metode Pen’s Parade”, topik kedua adalah “Dampak Pertumbuhan Ekonomi dan Ketimpangan terhadap Kemiskinan (Pro Poor Growth Index) di Rembang”, dan topik ketiga adalah “Analisis Regresi Logistik dengan SPSS”. Semoga kedepannya tradisi Kamisan dapat dilaksanakan secara rutin berkesinambungan (continue) dan berjalan dengan lancar. (SI)
Berita Terkait
Badan Pusat Statistik
Badan Pusat Statistik
Kabupaten RembangJl. Pemuda Km. 1
Rembang - Jawa Tengah
Indonesia
59218
Telp/fax. (0295) 691040
Email : bps3317@bps.go.id
Tentang Kami