Pada tahun 2024 jumlah penduduk miskin di Kabupaten Rembang sebesar 91,45 ribu atau 14,02 persen.
Untuk mendapatkan data BPS, silahkan datang ke Pelayanan Statistik Terpadu BPS Kabupaten Rembang, Jl. Pemuda Km.1 Rembang pada hari kerja mulai pukul 08.00 s.d 15.30 WIB.
Saat ini Publikasi Kabupaten Rembang Dalam Angka 2024 sudah tersedia dan dapat diakses disini.
Pelatihan Petugas Susenas 2015
2 Desember 2014 | Kegiatan Statistik
Pada awal Tahun 2015, BPS Kab. Rembang akan melaksanakan pendataan Survei Sosial Ekonomi Nasionas 2015 (Susenas). Pada kegiatan kali ini jumlah sampel yang akan didata ada sejumlah 72 blok sensus yang tersebar diseluruh wilayah Kab. Rembang. Selanjutnya dari masing-masing blok sensus akan diambil sampel rata-rata 10 rumah tangga. Sehingga total rumah tangga yang akan didata pada kegiatan Susenas 2015 ini ada sekitar 720 rumah tangga.
Jumlah petugas yang dibutuhkan untuk menyelesaikan tugas ini terdiri dari petugas pendata (Pencacah/PCL) sejumlah 36 orang dan petugas pengawas/pemeriksa (PML) ada sejumlah 12 orang. Dari keseluruhan jumlah petugas ini 20 diantaranya adalah petugas dari Mitra BPS.
Sebagai langkah awal telah dilakukan pelatihan terhadap seluruh calon petugas. Gelombang I dilaksanakan di TC Semarang (30 Nop s/d 3 Des 2014) sedang untuk gelombang II dilaksanakan di TC Kudus ( 4 s/d 7 Des 2014).
Demi keberhasilan kegiatan ini (mendapatkan data yang berkualitas) diharapkan kerjasama dan partisipasi semua pihak, terutama kepada rumah tangga yang terkena sampel (menjadi responden) untuk memberikan informasi yang sebenarnya kepada petugas.